Rabu, 16 Desember 2015

Sisi berbeda Bali


Memang pulau di Indonesia yang paling terkenal itu pulau Dewata alias Bali. Tapi kayaknya bosen kalau ke Bali hanya ke tempat itu-itu saja seperti Kuta, Ubud, Seminyak, Denpasar. Coba kita intip sisi yang berbeda dari Bali.
Juni 2015 kemarin saya pergi bersama keluarga saya ke Bali. Saya memutuskan kali ini ingin mengutak ngutik Bali dari sisi yang berbeda. Maka saya putuskan untuk mengunjungi Kintamani. Sekitar 2 jam perjalanan menggunakan mobil dari Seminyak. Melewati pantai dan pedesaan Penglipuran, Bangli dan akhirnya sampai di Kintamani. Kintamani yang saya tuju bukan desa Kintamani nya, melainkan pemandangan Gunung  dan Danau Batur dari atas Kintamani.
 
Lalu apa yang menarik dari Gunung Batur ini? Gunung Batur memiliki danau yang dinamakan Danau Batur. Aliran air dari Danau Batur ini dianggap orang Bali sebagai “Tirta Suci” yang bermunculan menjadi mata air di sejumlah titik di Bali. Danau Batur ini bisa dilihat dari atas Warung Baling Baling, Kintamani. Dan btw, makanan di Warung Baling Baling ini enaaaaaaaaaakkkkk paraaaahhhhhh. Harus pesen Ikan Mujair yang ditangkap dari Danau Batur, Ikan Mujair ini dihidangkan dengan Basa Matah seharga Rp. 45,000 saja.

Sepulangnya dari Kintamani, kita mampir ke desa Penglipuran, Bangli. Desa ini sudah terbuka untuk umum, dan biasanya kalau siang hari rame turis lokal. Di dalam desa ini terdapat komplek perumahan adat Bali yang masih tradisional. Juga di ujung jalan  komplek ini terdapat Pura yang tersedia  sebagai salah satu fasilitas umum di Desa ini. Kata Penglipuran berasal dari kata “Pengeling Pura” yang artinya tempat suci untuk mengenang para leluhur.
Di desa ini terdapat minuman khas tradisional yang bernama Loloh Cemcem, yang terbuat dari daun cemcem dan daun kloncing yang sangat baik untuk menurunkan tekanan darah dan baik juga untuk pencernaan. Bisa dibeli dengan harga Rp, 5,000 saja. Rasanya pun unik, seperti nano nano. Kita minum Loloh Cemcem dalam perjalanan pulang, lumayan juga dapat menghilangkan rasa pegal-pegal.
Ternyata Bali masih punya banyak objek wisata yang dapat kita lihat. Jadi, kalau ke Bali, jangan Cuma ngincer Kuta aja ya guyssss J

Tidak ada komentar:

Posting Komentar